MotoGP

Ducati Corse (twitter.com)
Rider Ducati Lenovo Team sekaligus juara bertahan Pecco Bagnaia berhasil mengamankan pole position di sesi Q2 MotoGP Catalunya 2023 sekaligus mematahkan rekor lap sebelumnya dengan catatan waktu 1:38.6390. Rekor lap time ini menungguli catatan waktu milik Aleix Espargaro musim lalu dengan waktu 1:38:7420.
Memulai seri FP1 pada hari jumat kemarin, Pecco tampak lebih santai dan mengakui keunggulan duet duo Aprilia Racing. Namun perlahan tapi pasti Pecco mulai menemukan ritme dan set up yang tepat untuk Desmosedici GP23nya sehingga berhasil mengamankan pole pada hari ini. Diposisi start kedua ada Aleix Espargaro dengan catatan waktu 1:38:7430 selisih +0.104 dari Pecco. Ia berhasil melanjutkan tren positifnya sejak hari jumat kemarin dengan konsisten berada di front row. Miguel Oliveira berhasil mengamankan start dibarisan depan di posisi ketiga dan menjadi start terbaiknya sejauh ini bersama Aprilia. Ia berhasil mencatatkan waktu 1:37:7480 selisih +0.109 dari posisi terdepan. Rider Aprilia lainnya, Maverick Vinales juga mencatatkan hasil impresif dengan mengamankan start keempat. Catatan waktunya adalah 1:38:7720. Sehingga dengan ini ada 3 motor Aprilia di posisi start lima besar. Ini menunjukkan performa impresif mereka setelah memulai musim yang berat dan hasil yang kurang memuaskan di awal musim 2023, namun mereka berhasil merangsek naik ke barisan terdepan setelah rehat paru musim ini.
Marc Marquez menjadi satu-satunya rider dari pabrikan Jepang yang lolos ke Q2 kali ini. Ia berhasil lolos ke Q2 setelah memanfaatkan towing dari rider KTM Factory Racing, Jack Miller sehingga berada di urutan kedua di bawah Oliveira pada sesi Q1, sedangkan Jackass (sebutan Miller) sendiri hanya berada di posisi ketiga. Satrio
Berikut hasil qualifikasi MotoGP Catalunya 2023



MotoGP (Pics)